Sunday, October 16, 2016

Evakuasi Warga Mataram Terpeleset Di Air Terjun Taman Wisata Alam - Mataram

Bliad_Minggu (16/10/16) Pukul 16.45 WITA Basarnas Kantor SAR Mataram menerima laporan dari Bapak Zul bawhwa telah terjadi kecelakaan seorang pengunjung terjatuh di kawasan air terjun Taman Wisata Alam di Desa Kerandangan Kecamatan Senggigi Lombok Barat.

Menindaklanjuti laporan tersebut Kepala Kantor SAR memerintahkan satu tim Rescue ke lokasi kejadian untuk memberikan bantuan SAR.

Korban yang mengalami keram dan cidera punggung ini langsung ditreathment oleh tim dan selanjutnya dievakuasi menuju ke Puskesmas Meninting Lombok Barat untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut Evakuasi yang dilakukan secara manual ini memakan waktu sekitar 4 jam dikarenakan medan yang terjal.

Korban yang diketahui bernama Muhammad Oscar Rizky Efendy (21) asal Perumnas Mataram ini, sebelumnya sedang melakukan kegiatan rekreasi bersama teman-temannya di kawasan air terjun tersebut, tiba-tiba Oscar terpeleset dan jatuh. Menurut salah satu temannya saat Oscar terkapar korban tidak bisa bangun dan merasakan nyeri pada punggung dan kakinya, menyadari kedaan rekannya yang emergency, Rian yang juga merupakan salah satu teman korban langsung melaporkan kejadian itu ke petugas Taman Wisa Alama Kerandangan.

Sekitar Pukul 21.30 Wita Korban berhasil dievakuasi oleh tim rescue Basarnas sampai di Pukesmas Meninting.

(Basarnas kansar mataram)

0 komentar:

Post a Comment