Sunday, June 19, 2016

Berikut Laporan Bencana Kab Purworejo - Jateng

Desa Purbayan di kecamatan Kemiri: Empat rumah terkena longsor sementara akses jalan sempat terputus karena tertutup material longsoran.

Desa Wonosuko di kecamatan Kemiri: Longsor mengenai jalan dan balai desa setempat.

Desa Dusunteges di kecamatan Kemiri: Satu rumah terkena longsor.

Desa Rowobayem di kecamatan Kemiri: Tanggul sungai setinggi lima meter jebol mengakibatkan air masuk ke rumah warga. Ketinggian air mencapai 1,25 meter sehingga menyebabkan warga setempat sempat terisolir.

Desa Butuh kecamatan Butuh: Luapan air menggenangi jalan Purworej-Kebumen sehingga memacetkan arus lalu-lintas.

Desa Dlangu kecamatan Butuh: Luapan air dari sungai
Dlangu menggenangi jalan Purworejo-Kebumen sehingga jalan sempat terputus.

Desa Bedono Karangduwur di kecamatan Kemiri: Banjir

Desa Bedono Kluwung di kecamatan Kemiri: Banjir

Desa Tunggorono di kecamatan Kutoarjo: Akses jalan Kutoarjo-Kemiri sempat terputus karena tingginya genangan air. Seorang warga tewas.

Desa Brondong di kecamatan Bruno: Dua rumah terkena longsor.

Desa Plipiran di kecamatan Bruno: Longsor menimpa pemukiman warga, dua orang tewas.

Kawasan SMAN 7 Purworejo: Beberapa pohon tumbang.

Desa Wonosido di kecamatan Pituruh: Empat rumah warga terkena longsor.

Desa Tanjungrejo di kecamatan Bayan: Banjir setinggi satu meter.

Desa Pogung Kalangan di kecamatan Bayan: Banjir setinggi satu meter.

Desa Krandegan di kecamatan Bayan: Banjir setinggi satu meter, tanggul jebol.

Desa Kemiri Lor di kecamatan Kemiri: Banjir masuk ke pemukiman warga, ratusan warga dievakuasi.

Desa Kluwung di kecamatan Kemiri: Banjir masuk ke pemukiman warga, ratusan warga dievakuasi.

Desa Kemiri Kidul di kecamatan Kemiri: Banjir masuk ke pemukiman warga, ratusan warga dievakuasi.

Desa Rowobayan di kecamatan Kemiri: Banjir masuk ke pemukiman warga, ratusan warga dievakuasi.

Desa Kalimeneng di kecamatan Kemiri: Banjir masuk ke pemukiman warga, ratusan warga dievakuasi.

Desa Nampu Lor di kecamatan Purwodadi: Banjir

Desa Karanganyar di kecamatan Purwodadi: Banjir

Desa Gedangan di kecamatan Purwodadi: Banjir

Desa Bapangsari di kecamatan Bagelen: Banjir

Desa Sudimoro di kecamatan Purworejo: Rumah seorang warga rusak tertimpa pohon.

Desa Sambeng di kecamatan Bayan: Banjir, dua rumah warga rusak tertimpa pohon.

Desa Harjobinangun di kecamatan Grabag: Banjir, jembatan terputus.

Desa Pogungkalangan RT1/1 di kecamatan Kemiri: Banjir setinggi 1 meter, dua rumah warga rusak tertimpa pohon.

Desa Tepus wetan di kecamatan Kutoarjo: Banjir

Desa Wironatan di kecamatan Butuh: Tanggul di sungai Gebang di perbatasan Purworejo-Kebumen jebol, membuat air setinggi 1,5 meter menggenangi pemukiman warga.

Desa Wingko di kecamatan Ngombol: banjir.

Desa Katerban di kecamatan Kutoarjo: Kali Jali meluap, ratuwan warga dievakuasi ke Mako Brimob.

Desa Pacor di kecamatan Kutoarjo: Kali Jali meluap, ratuwan warga dievakuasi ke Mako Brimob.

Desa Tunggorono di kecamatan Kemiri: Seorang warga hanyut dan belum ditemukan.

Desa Banjarsari di kecamatan Kemiri: Sungai Bogowonto meluap menyebabkan banjir.

Desa Karangsari di kecamatan Kemiri: Sungai Bogowonto meluap menyebabkan banjir.

Desa Kebonsari di kecamatan Kemiri: Sungai Bogowonto meluap menyebabkan banjir.

Desa Watukuro di kecamatan Kemiri: Sungai Bogowonto meluap menyebabkan banjir.

Dusun Jambu di desa Dadirejo di kecamatan Bagelen: 130 rumah penduduk tergenang air setinggi sekitar 1 meter.

Dusun Jurangkah di desa Dadirejo di kecamatan Bagelen: Seorang rumah warga rusak terkena banjir, perahu karet diterjunkan untuk melakukan evakuasi.

Desa Bapangsari di Kecamatan Bagelen: Tanah Longsor.

Desa Pogungjurutengah di kecamatan Bayan: Air di sisi utara dan barat meluap.

Desa Kalitanjung di kecamatan Ngombol: Banjir melanda pemukiman 16 KK dan lahan pertanian seluas 6 Ha.

Desa Tangkisan di kecamatan Bayan: Banjir setinggi 2 meter di wilayah sepanjang kali Jali.

Desa Bayan di kecamatan Bayan: Banjir setinggi 2 meter di wilayah sepanjang kali Jali.

Desa wojo di kecamatan Bagelen: Banjir

Desa Soka di kecamatan Bagelen: Longsor, satu rumah rusak total.

Melaporkan Perkembangan Situasi hari Minggu tanggal tanggal 19 Juni 2016 pukul 06.00 WIB terkait Bencal Tanah Longsor pada hari Sabtu tanggal 18 Juni 2016 sekira pukul 14.30 WIB di Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara akibat hujan dengan intensitas tinggi antara lain sbb :

1. Kronolog kejadian :
a. Berdasarkan keterangan dari Tim Evakuasi malam tadi, menurut saksi Sdr. Sairan (Ketua RW) awal mula terjadinya longsor pertama di Dsn Wanarata RT 03/RW 10 Ds. Gumelem Kulon terjadi pada pukul 15.00 WIB, kemudian material longsoran dibersihkan oleh Sdr. WATO, SUDARNO, dan BAHRUDIN (Korban MD) selang 1 jam kemudian pada pukul 16.00 WIB setelah hujan reda terjadi longsoran susulan dari atas longsoran pertama dengan panjang longsoran 100 M (material berupa bebatuan) dan menimpa ketiga Korban MD tersebut serta beberapa masyarakat yang luka ringan.

b. Dukuh Wudu Rt 07/Rw 11 Ds. Gumelem Kulon Kronologi antara lain Hujan Turun sejak pukul 14.00 WIB saat itu Korban Tariwen,Titin dan Vina sedang berkumpul dirumah Tariwen kemudian kondisi mati lampu dan saat itu juga tebing diatas rumah Tariwen longsor dan menimpa ketiganya hingga mengakibatkan meninggal dunia dan menghancurkan rumah.

2. Tim BPBD Kab. Banjarnegara, TNI/Polri, PMI, TAGANA,BAGANA, Relawan serta masyarakat rencananya akan melaksanakan Evakuasi pada pukul 06.30 WIB.

3. Nama Korban :
a. WATO, 40 Th, Laki - laki, alamat Dukuh Wanarata Rt 03/Rw 10 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara. (Meninggal Dunia ditemukn pukul 21.15 Wib).
b. SUDARNO, 40 Th, Laki - laki, alamat Dukuh Wanarata Rt 03/Rw 10 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara (Meninggal Dunia ditemukan pukul 21.23 WIB)
c. A. BAHRUDIN, 40 Th, Laki - laki, alamat Dukuh Wanarata Rt 03/Rw 10 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara.( Meninggal Dunia ditemukan pukul21.23 WIB)
d. TARIWEN, 45 Th, Perempuan, alamat Dukuh Wudu RT 07/11 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara. (Meninggal Dunia ditemukan 20.30 WIB).
e. TITIN, 3 Th, Perempuan , alamat Dukuh Wudu RT 07/11 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara. (Meninggal Dunia ditemukan Pukul 20.30 WIB).
f. VINA, 10Th Perempuan, Alamat  Dukuh Wudu RT 07/11 Ds. Gumelem Kulon Kec. Susukan Kab. Banjarnegara. ( Meninggal Dunia ditemukan pukul 20.30 WIB).
g. Korban luka : Sementara lk 5 orang di Dukuh Wanarata RT 03/10 belum dapat didata karena semua mengungsi akibat trauma.

4. Korban Pengungsian antara lain :
a. RW 11 antara lain ada 3 KK :
1) KK RASITO :
- KARTI, 40Th Perempuan (Istri).
- AL FAIDAH,15 Th Laki-laki (cucu).
2) KK TARKUM :
- SAYEM - Th Perempuan (Istri).
- SUBUH 6 Th Laki-laki (anak).
- FANI 1,5 Th Perempuan (anak).
3) KK TARIWEN (Korban MD) :
-WARYATI 19 Th Perempuan (anak).
- MUHAMAD PUTRA ARJUNA 8 Bulan Laki-laki (cucu).
- VINA 10 Th Perempuan (Cucu) (Meninggal Dunia).

b. RW 10 antara lain :
1) KK WATO (Korban MD) :
-. NURAINI 27 Th Perempuan (Istri).
- NABIL 8 Th Laki-laki (anak).
- HASAN 6 Th Laki-laki (anak).
- MASHUD 5 Th Laki-laki (anak).
2) KK Bahrudin (Korban MD) :
- Sariem 30 Th (Istri).
- Khairul Anam 14 Th (anak).
- Jusuf 10 Th (anak).
3) KK SUDARNO (Korban MD) :
- SOIMAH 35 Th (Istri).
- ROHMAN 21 Th (anak).
- MUFIDAH 19 Th (anak).
- RIKA 7 Th (Anak).

5. Kerugian Materiil :
a. Dsn Wanarata RT 03/Rw 10 Ds. Gumelem Kulon :
1) 1 Unit Rusak Ringan milik Sudarno (Korban MD).
b. Dsn Wudu RT 07/Rw 11 Ds. Gumelem Kulon :
1)  2 Unit Rumah Rusak Berat 100 % milik Tariwen (Korban MD) dan Tarkum
2) 1 Unit Rusak Ringan di Bagian dapur milik Sdr. Rasito.
c. RT 5/RW 1, 1 Unit Rumah tertimbun milik Sdr. Taswin (Tidak ada korban jiwa).
d. RT 01/RW 07, 1 Unit Rumah Roboh milik Sdri. Surati (tidak ada Korban Jiwa).

Demikian Dilaporkan

(Oi crisis center , BPBD purworejo)

0 komentar:

Post a Comment